Main Article Content

Abstract

Kegiatan pengabdian ini berkaitan dengan usaha pembibitan salah satu jenis kambing perah unggul yang belum banyak dibudidayakan masyarakat yaitu kambing Saenen dan pengembangan aneka olahan produk susu kambing. Kambing Saenen memiliki produksi susu paling tinggi mencapai 3–4 liter/hari/ekor dibanding jenis kambing perah lainnya, misalnya Peranakan Etawa. Kegiatan pengabdian dilakukan multitahun (3 tahun) berupa pembibitan kambing perah jenis Saenen, produksi susu kambing segar dan susu kambing olahan (yogurt aneka rasa, es krim, sabun natural susu) serta produksi suplemen mineral ternak perah. Kegiatan Tahun I berupa: penambahan kambing perah Saenen (2 jantan dan 10 dara) dengan total kambing 25 ekor, produksi susu rata-rata 300 liter/bulan, pembuatan susu pasteurisasi aneka rasa 900 cup/bulan, yogurt susu kambing 300 botol/bulan, pembuatan pakan kambing 1 ton/bulan dan es krim bahan dari susu kambing 3000 cup/bulan, dengan melibatkan 6 mahasiswa untuk belajar berwirausaha. Kegiatan tahun ke II berupa: produksi susu rata-rata 450 liter/ bulan, menampung susu kambing peternak 900 – 1200 liter/bulan pembuatan susu pasteurisasi aneka rasa 6000 cup/bulan, yogurt susu kambing 3000 botol/bulan, pembuatan pakan kambing 9 ton/bulan dan es krim bahan dari susu kambing 6000 cup/bulan serta pengembangan mineral ternak 9-10 ton/bulan. Kesimpulan kegiatan ini adalah perkembangan PPUPIK selama dua tahun sangat bagus dan prospektif sehingga dilanjutkan tahun ketiga.

Keywords

Kambing Perah Saenen Produksi Susu Kambing Etawa

Article Details

How to Cite
Sujono, S., khotimah, K., & Kusuma, H. (2019). Usaha PPUPIK Pembibitan Kambing Perah Unggul dan Olahan Produk Susu Kambing. Jurnal SOLMA, 8(2), 330–338. https://doi.org/10.29405/solma.v8i2.3530

References

    Darkuni, N. (2001). Mikrobiologi. Malang: JICA.
    Kemenperin. (2016). Konsumsi Susu Masih 11,09 Liter per Kapita. Retrieved October 9, 2019, from Kementrian Perindustrian RI website: https://kemenperin.go.id/artikel/8890/Konsumsi-Susu-Masih-11,09-Liter-per-Kapita
    Kosmetologi. (2016). LULUR. Retrieved October 9, 2019, from Zollavs.com website: https://zollavs.com/2016/03/kosmetologi-lulur.html
    Maria Rosiana, N., & Khoiriyah, T. (2018). Yogurt Tinggi Antioksidan dan Rendah Gula dari Sari Buah Apel Rome Beauty dan Madu. Jurnal Ilmu Dan Teknologi Hasil Ternak, 13(2), 81–90. https://doi.org/10.21776/ub.jitek.2018.013.02.2
    Naji, S. Manfaat susu untuk kecantikan. , (2010).
    Pakage, S. (2008). Analisis Pendapatan Peternak Kambing di Kota Malang (Income Analyzing Of Goat Farmer at Malang). Jurnal Ilmu Perternakan, 3(2), 51–57. Retrieved from https://www.researchgate.net/publication/325825519_Analisis_Pendapatan_Peternak_Kambing_di_Kota_Malang_Income_Analyzing_Of_Goat_Farmer_at_Malang
    Purwati, E., Vebriyanti, E., & Suharto, E. L. S. (2012). Sabun Susu Kambing Virgin Coconut Oil Dapat Meningkatkan Kesehatan Kulit Melalui pH dan Bakteri Baik (Bakteri Asam Laktat) serta Meningkatkan Pendapatan Masyarakat. Prosiding Seminas, 1(2). Retrieved from http://journal.unipdu.ac.id:8080/index.php/seminas/article/view/158
    Radbogmin. (2017). Relaksasi dengan Lulur Domba. Retrieved October 9, 2019, from Radar Bogor website: http://www.radarbogor.id/2017/11/18/relaksasi-dengan-lulur-domba/
    Simamora, T., Fuah, A. M., & Atabany, A. (2015). Evaluasi Aspek Teknis Peternakan Sapi Perah Rakyat di Kabupaten Karo Sumatera Utara Evaluation of Technical aspects on Smallholder Dairy Farm in Karo Regency of North Sumatera. Jurnal Ilmu Produksi Dan Teknologi Hasil Peternakan, 3(1), 52–58. https://doi.org/10.29244/jipthp.3.1.52-58
    Sodiq & Abidin. (2008). Meningkatkan Produksi Susu Kambing Peranakan Etawa. Jakarta: Agromedia Pustaka.
    Sujono. (2016). Pemberdayaan Warga Panti Pesantren Mandiri Mahasiswa dengan Model Pertanian Integratif. Seminar Nasional Dan Gelar Produk, 252–255. Retrieved from http://research-report.umm.ac.id/index.php/research-report/article/viewFile/773/991
    Sujono & Yani, A. (2013). Produksi Dan Kualitas Air Susu Kambing Etawa Dengan Berbagai Formula Pakan Penguat Di Usaha Peternakan Kambing Etawa Kota Batu. In Laporan Penelitian Dana DPP-UMM. Malang: DPPM Universitas Muhammadiyah Malang.
    Sundari dan Efendi, K. (2010). Analisis Pendapatan dan Kelayakan Usaha Peternak Kambing Peranakan Etawah di Kecamatan Girimulyo Kabupaten Kulonprogo. Jurnal Agri Sains, 1(1), 23–30. Retrieved from http://lppm.mercubuana-yogya.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Analisis-Pendapatan-Dan-Kelayakan-Usaha-Peternak-Kambing-Peranakan-Etawah-Di-Kecamatan-Girimulyo-Kabupaten-Kulonprogo.pdf
    Sutama & Ketut, I. (2004). Teknologi Reproduksi Ternak Kambing. In Temu Aplikasi Paket Teknologi Pertanian. NTB: BPTP Nusa Tenggara Barat.
    Yudhistiwa, A., P, A. A., & Puspita, D. Yoghurt "HCPT” (High Calorie and Protein for Tuberculosis Disease) dengan formulasi sinbiotik kacang merah dan susu kambing dalam daya hambat myobacterium tuberculosis. , (2014).

Most read articles by the same author(s)