Main Article Content

Abstract

Background: Sampah adalah material sisa atau limbah yang dihasilkan dari aktivitas manusia atau proses alam yang tidak lagi digunakan dan biasanya dibuang. Pemanfaatan sampah melalui inovasi, seperti teknologi fermentasi untuk eco-enzyme, pembuatan pupuk organik, atau pengolahan menjadi biogas, dapat menjadi solusi yang tidak hanya mengurangi limbah tetapi juga memberikan dampak ekonomi positif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru serta siswa dalam menerapkan konsep bioteknologi, serta mendorong terciptanya lingkungan belajar yang lebih aktif dan berbasis pada pengalaman nyata. Metode: Metode pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dilakukan dengan tahapan yaitu tahap persiapan, pelatihan, pendampingan, evaluasi dan pelaporan. Pelaksana program terdiri dari 3 orang dosen dan 8 mahasiswa. Sedangkan sasaran program adalah siswa-siswa di SMPN 1 Batu. Hasil: Program PKM ini berhasil meningkatkan pemahaman guru, serta siswa tentang konsep dan aplikasi eco-enzyme. Eco-enzyme juga dianggap potensial menjadi materi proyek berbasis lingkungan yang relevan dan menarik bagi siswa. Pengolahan limbah organik menjadi eco-enzyme tidak hanya bermanfaat secara edukatif tetapi juga mendukung keberlanjutan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat sekolah. Kesimpulan: Kegiatan pelatihan yang dilakukan pada siswa SMP N 1 Batu terkait pengelolaan sampah dengan eco enzim menunjukkan bahwa siswa menunjukkan semangat dan motivasi yang tinggi selama pelatihan, dari awal hingga akhir kegiatan. Kegiatan ini berhasil meningkatkan pemahaman siswa mengenai pengelolaan sampah dengan pemanfaatan limbah melalui eco enzim. Siswa juga merasa termotivasi untuk menerapkan pengetahuan yang diperoleh dengan membuat eco enzim di rumah masing-masing dan menggunakannya secara praktis.

Keywords

Eco-Enzyme Limbah Sampah Pelatihan Siswa Eco-Enzyme Limbah Sampah Pelatihan Siswa

Article Details

How to Cite
Qomarudin, A., Mansur, R., & Wiyono, D. F. (2025). Pelatihan Pembuatan Eco-enzyme dengan Pemanfaatan Limbah Sampah pada Siswa SMPN 1 Batu . Jurnal SOLMA, 14(1), 605–612. https://doi.org/10.22236/solma.v14i1.17912

References

Read More