Main Article Content

Abstract

Background: Pengenalan artificial intelligence (AI) dan ragam research tools merupakan salah satu cara yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan literasi informasi dan penulisan karya ilmiah semakin meningkat. Faktanya, Guru di sekolah masih belum dapat mengoptimalkan penggunaan kecerdasan buatan (AI) dalam penguatan teknik menulis karya tulis ilmiah. Tujuan umum program ini adalah untuk memberikan penguatan pemahaman dan pelatihan kepada guru terkait teknik kepenulisan ilmiah berbantuan artificial intelligence. Metode: PAR (Participatory action research). Dalam mengatasi permasalahan yang telah diidentifikasi, maka dalam pelatihan ini digunakan teknik praktek, tanya jawab interaktif, dan drill. Evaluasi program diperoleh melalui angket dan formulir evaluasi praktek. Partisipan dalam kegiatan ini adalah 19 orang guru Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Babang Bacan, Halmahera Selatan. Hasil: 89,47% peserta beranggapan bahwa kegiatan ini sangat memberikan wawasan tentang bagaimana teknologi AI dapat diterapkan dalam penelitian dan penulisan karya ilmiah; 84,21% membantu dalam memahami potensi dan batasan penggunaan AI dalam menulis karya ilmiah; 73,68% sangat percaya diri dalam menggunakan AI dalam penelitian dan penulisan karya ilmiah; 100% kegiatan pelatihan dapat membantu penunjang dalam pengembangan karir. Kesimpulan: Dampak pengabdian kepada masyarakat ini dapat meningkatkan pemahaman terkait teknik kepenulisan ilmiah (academic writing) berbantuan artificial intelligence pada guru Madrasah Aliyah Swasta Babang, Halmahera Selatan. Hal ini menjadi landasan dalam pengembangan kegiatan serupa secara berkelanjutan sehingga dapat berkontribusi dalam peningkatan kualitas karya tulis ilmiah di kalangan pendidik.

Keywords

Artificial intelligence Guru Karya Tulis Ilmiah Artificial intelligence Guru Karya Tulis Ilmiah

Article Details

How to Cite
Muh.Amin, A., Karmila, F., & Abbas, S. (2025). Penguatan Teknik Kepenulisan Ilmiah (Academic Writing) Berbantuan Artificial intelligence Pada Guru Sekolah. Jurnal SOLMA, 14(1), 360–370. https://doi.org/10.22236/solma.v14i1.17029

References

Read More