Main Article Content

Abstract

IbM pengabdian masyarakat melalui workshop pembelajaran matematika dan IPA bagi guru SD melalui media pembelajaran visual di bekasi. Workshop ini dilakukan di gedung seminar UPTD Pembinaan SD Kecamatan Mustika Jaya Bekasi dengan jumlah peserta 45 peserta. Adapun target luaran yang diharapkan dari pelaksanaan pengabdian ini adalah 1) peningkatan pemahaman tentang media pembelajaran matematika dan ipa; 2) peningkatan keterampilan membuat media pembelajaran matematika dan ipa; 3) peningkatan penggunaan media pembelajaran matematika dan ipa; 4) peningkatan penggunaan media pembelajaran dalam model matematika dan ipa; 5) peningkatan antusiasme peserta terkait kegiatan. Metode ini dilakukan dengan lima tahap. Tahap pertama adalah tahap persiapan. Tahap kedua adalah tahap pelaksanaan workshop yang meliputi dua tahap yaitu workshop media pembelajaran matematika dan ipa. Tahap ketiga metode pendekatan workshop diantaranya tanya jawab, simulasi. Tahap keempat adalah evaluasi berupa angket tanggapan guru terhadap pelaksanaan workshop dan evaluasi dari hasil media yang dibuat. Hasil yang dicapai dari kegiatan pengabdian masyarakat adalah sebagai berikut. 1) guru memahami media apa saja yang digunakan dalam pembelajaran matematika dan ipa, 2)  guru membuat media pembelajaran, 3) guru mampu menggunakan media pembelajaran yang aktif, kreatif, interaktif.  Saran yang bisa disampaikan diterapkan pada semua mata pembelajaran agar menarik siswa di Sekolah.

Keywords

workshop Media Pembelajaran Visual IPA matematika

Article Details

How to Cite
Mulyawati, I., & Kowiyah, K. (2018). Pembelajaran Matematika dan IPA Guru SD Melalui Media Pembelajaran Visual. Jurnal SOLMA, 7(2), 247–257. https://doi.org/10.29405/solma.v7i2.1652

References

    Arindiono, R. Y. dan Ramadhani, N. (2013). Perancangan Media Pembelajaran Interaktif Matematika untuk siswa kelas 5 SD. Jurnal Sains Dan Seni Pomits, 2 (1), 2337-3520.
    Arsyad, A. (2014). Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Press.
    Buchori, A, dan Setyawati, R. N. Development Learning Model Of Character Education Through E-Comic In Elementary School. International Journal of Education and Research. Vol 3 (9), 369-386.
    Heruman. (2007). Model Pembelajaran Matematika di SD. Bandung: Remaja Rosdakarya.
    Hudoyo, H. (1988). Strategi Mengajar Belajar Matematika. Malang: Penerbit IKIP Malang.
    Pribadi, B. A. (2017). Media dan Teknologi dalam Pembelajaran. Jakarta: Kencana.
    Sadiman, dkk. (2014). Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, Pemanfaatan. Jakarta: Rajawali Press.
    Wati, E. R. (2016). Ragam Media Pembelajaran Visual, Audio Visual, Komputer, Powerpoint, Internet, Interactive Video. Jakarta: Kata Pena.

Most read articles by the same author(s)