Pengaruh Keterlibatan Orang Tua Dan Interaksinya Terdengan Guru Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Kelas 5 di Masa Pandemi COVID19

Authors

  • Pudji Sriastuti Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA
  • Ihsana El Khuluqo Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA
  • Yessy Yanita Sari Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA

DOI:

https://doi.org/10.22236/injope.v2i1.6769

Keywords:

Keterlibatan Orang Tua, Interaksi Sosial, Peningkatan Hasil Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menjabarkan pengaruh keterlibatan orang tua dan interaksi sosial antara guru dengan orang tua terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas 5 di komplek sekolah dasar negeri kebon kosong kecamatan Kemayoran Jakarta Pusat selama masa pandemi covid 19. Metode yang digunakan adalah Metode Kuantitatif yaitu dengan penelitian survey kausal dengan teknik analisis jalur Variabel dalam penelitian ini terdiri dari dua variabel bebas yaitu Keterlibtan orang tua (Xâ‚) dan Interaksi Sosial guru dan orang tua (Xâ‚‚) dan satu variabel terikat yaitu Hasil Belajar siswa kelas 5 (X₃). Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa keterlibatan orang tua dan adanya interaksi sosial antara guru dengan orang tua sangat mendukung terjadinya peningkatan hasil belajar anak di rumah selama masa pandemi covid 19. Dikaji berdasarkan sembilan indikator yaitu perhatian orang tua terhadap pemenuhan kebutuhan belajar anak: penyediaan alat komunikasi, quota khusus, alat perlengkapan tambahan, dan alat tulis serta buku untuk anak belajar. Memberikan dorongan untuk belajar: memberi semangat, pujian,teguran, mandampingi belajar. Pengawasan: mengingatkan penggunaan HP, mengecek ketuntasan belajar anak, dan tidak membiarkan anak menghabiskan waktu untuk menonton tv. Nasehat dan arahan: mengingatkan anak untuk mengulang pelajaran, mengajak anak untuk diskusi tentang pentingnya belajar, dan  mengajarkan untuk tidak mudah putus asa. Keterbukaan: komunikasi langsung dari guru terhadap keluhan orang tua serta hasil belajar secara berkala. Empati: mendapatkan penjelasan tentang pelajaran yang tidak dipahami, khawatir dengan keadaan anak yang tidak semangat melalui kontak telepon, dan selalu merespon keluhan atas kendala belajar anak. Dukungan: rutin memantau perkembangan belajar anak, dan memahami permasalahan orang tua di luar materi pelajaran. Rasa positif: semangat belajar yang penuh ekspresif, dan memberikan kepercayaan kepada orang tua untuk berkreasi dalam membimbing anak belajar. Kesamaan: tidak ada kesenjangan sosial antara guru dengan orang tua. Diharapkan orang tua untuk terlibat langsung mendampingi anak dalam proses belajarnya, begitu juga dari pihak sekolah dalam hal ini diwakili oleh guru dapat menciptakan komunikasi dan bersinergi dengan orang tua dalam upaya peningkatan hasil belajar selama masa pandemi covid 19.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-05-05

Issue

Section

Articles