Main Article Content

Abstract

ackground: Sekolah Adiwiyata bertanggung jawab mengembangkan karakter peduli lingkungan untuk mendukung pembangunan berkelanjutan. Kepedulian siswa terhadap lingkungan terbentuk melalui pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola sampah, dengan tujuan meningkatkan kepedulian siswa di Sekolah Adiwiyata. Metode: Kegiatan diawali dengan sosialisasi mengenai proyek pengelolaan sampah berkelanjutan (Sustainable Waste Treatment), dilanjutkan dengan pelatihan pengolahan sampah organik dengan budidaya maggot dan pembelajaran berbasis proyek. Selama pembelajaran proyek, pendampingan dan evaluasi dilakukan secara berkala.  Peserta kegiatan berjumlah 60 siswa. Keberhasilan kegiatan pengabdian ini didasarkan pada hasil pretest-posttest dan produk/karya siswa. Hasil: Hasil respon peserta menunjukkan 69,67% peserta menganggap sosialisasi dapat meningkatkan pengetahuan siswa. Pelatihan budidaya maggot BSF meningkatkan pengetahuan, kesanggupan, kesadaran, dan motivasi peserta dengan skor pretest-posttest meningkat 0,17-0,53. Produk maggot yang dihasilkan meliputi 11 jenis, seperti boneka Horta, hand sanitizer, scrub, makanan kucing basah, tepung maggot, suplemen unggas, nutrisi ikan, susu ternak, pelet maggot, maggot sangrai, dan kasgot. Kegiatan ini berhasil mencapai indikator kepedulian dalam pengelolaan sampah. Kesimpulan: Kepedulian siswa terhadap lingkungan mengalami peningkatan dengan proyek pengelolaan sampah berkelanjutan berdasarkan hasil skor pretest-posttest terjadi peningkatan pada seluruh aspek dan siswa dapat mengolah maggot BSF menjadi berbagai produk.

Keywords

Budidaya maggot BSF Kepedulian siswa Pelatihan Pembelajaran proyek Sustainable waste treatment BSF maggot farming Project-based learning Student' awareness Sustainable waste treatment Training

Article Details

How to Cite
Malahayati, E., Prayudhi, L. A., & Anggraini, D. P. (2024). Proyek Sustainable Waste Treatment melalui Budidaya Maggot untuk Meningkatkan Kepedulian Siswa terhadap Lingkungan . Jurnal SOLMA, 13(3). https://doi.org/10.22236/solma.v13i3.16406

References

Read More