Main Article Content

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya penggunaan model dan media pembelajaran, serta rendahnya pemahaman peserta didik terhadap materi karya ilmiah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran CPS (Creative Problem Solving) terhadap kemampuan menulis karya ilmiah berbantuan media pembelajaran multimedia interaktif. Metode kuantitatif digunakan pada penelitian ini dengan menerapkan true eksperimen dengan menggunakan bentuk eksperimen pretest- posttest group design. Data penelitian ini diperoleh melalui hasil observasi, wawancara, angket dan tes selanjutnya diuji keabsahannya menggunakan uji validitas. Model pembelajaran CPS (Creative Problem Solving) berbantuan media multimedia interaktif menekankan peserta didik untuk memecahkan masalah dengan kreativitas yang dimilikinya. Hasil dari penelitian ini menunjukan adanya pengaruh penggunakan model CPS (Creative Problem Solving) berbantuan multimedia interaktif terhadap kemampuan menulis karya ilmiah. Hasil uji hipotesis diperoleh: 1). Taraf signifikan kelompok eksperimen 0.000 ≤ 0.05% dan thit 4.070 ≥ ttab 2.030, maka disimpulkan bahwa hipotesis diterima atau terdapat pengaruh pada kelas eksperimen. 2). Taraf signifikan kelompok kontrol 0.901 ≥ 0.05% dan thit 0.125 ≤ ttab 2.030, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis ditolak atau tidak terdapat pengaruh pada kelas kontrol. Berdasarkan data yang diperoleh membuktikan bahwa model pembelajaran CPS (Creative Problem Solving) berbantuan media multimedia interaktif berpengaruh baik terhadap pembelajaran menulis karya ilmiah.

Article Details