Implementasi Program Pemberian Makanan Tambahan Anak Sekolah (PMT-AS)

Berly Nisa Srimayarti, Ririn Afrima Yenni

Abstract

ABSTRAK



Anak usia sekolah merupakan investasi dan generasi emas penerus bangsa. Kualitas bangsa dimasa depan
ditentukan oleh kualitas anak-anak sejak usia dini. Masalah kurang gizi sangat merisaukan karena mengancam kwalitas sumber daya manusia dimasa mendatang. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif, informasi penelitian didapatkan melalui wawancara, serta telaah dokumen Kegiatan ini dilaksanakan pada tahun 2016 dengan sekolah yang menjadi sasaran program PMT-AS berjumlah 13 sekolah dari 6 Kecamatan di Kota Padang, jumlah siswa sebanyak 2.482 orang. keseluruhan perencanaan dan pelaksanaan kegiatan sudah bisa dikatakan bagus meskipun masih ada sedikit kendala dalam menentukan dana, sekolah sasaran dan jumlah makan anak. Pemberian makanan kudapan sudah berjalan dengan baik, tetapi dalam pelaksanaannya perlu memperhatikan cita rasa dari rasa kudapan yang akan diberikan. Makanan yang diberikan juga kurang bervariasi.



Kata Kunci: makanan tambahan, anak sekolah, gizi

Full text article

Generated from XML file

Authors

Berly Nisa Srimayarti
berlynisasrimayarti@gmail.com (Primary Contact)
Ririn Afrima Yenni
Srimayarti, B. N., & Afrima Yenni , R. . (2021). Implementasi Program Pemberian Makanan Tambahan Anak Sekolah (PMT-AS). ARKESMAS (Arsip Kesehatan Masyarakat), 6(2), 20–24. https://doi.org/10.22236/arkesmas.v6i2.6264
Copyright and license info is not available

Article Details