PENDAMPINGAN USAHA PENCEGAHAN DAN PENANGANAN HIPERKOLESTEROLEMIA PADA PELAJAR

Authors

  • Subandrate Universitas Sriwijaya
  • Susilawati
  • Safyudin

DOI:

https://doi.org/10.22236/ardimas.v1i1.4467

Keywords:

Hiperkolesterolemia, pencegahan, penanganan, remaja

Abstract

Maraknya pola hidup sedentari, telah memicu terjadinya hiperkolesterolemia pada remaja. Hiperkolesterolemia telah dikaitkan dengan peningkatan penyakit kardiovaskular. Remaja sebagai generasi penerus bangsa harus memiliki kesehatan yang baik agar dapat melanjutkan pembangunan bangsa. Oleh karena itu, para remaja khususnya pelajar perlu diedukasi dan dibekali pengetahuan mengenai hiperkolesterolemia. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berupa pendampingan usaha pencegahan dan penanganan hiperkolesterolemia pada pelajar di SMA Negeri 1 Palembang. Penyuluhan dan demonstrasi diberikan kepada 51 siswa. Keberhasilan kegiatan dilakukan dengan melakukan evaluasi sebelum dan sesudah kegiatan. Sebanyak 10,4% siswa mengalami obesitas, sekitar 14% siswa mengalami hiperkolesterolemia, dan sekitar 32% siswa obesitas mengalami hiperkolesterolemia. Hampir semua siswa belum memahami hiperkolesterolemia dengan baik. Setelah kegiatan dilakukan, hampir semua siswa menyebutkan definisi, cara pencegahan, cara penanganan dan dampak hiperkolesterolemia dengan benar. Kegiatan pengabdian masyarakat berjalan dengan baik dan telah dapat meningkatkan pengetahuan siswa tentang cara pencegahan dan penanganan sederhana hiperkolesterolemia. Penyuluhan kepada remaja khususnya pelajar perlu dilakukan berkesinambungan guna meningkatkan pola hidup sehat pada remaja.

Kata kunci: Hiperkolesterolemia, pencegahan, penanganan, remaja

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-02-24

How to Cite

Subandrate, Susilawati, & Safyudin. (2020). PENDAMPINGAN USAHA PENCEGAHAN DAN PENANGANAN HIPERKOLESTEROLEMIA PADA PELAJAR. ARDIMAS: Jurnal Arsip Pengabdian Masyarakat, 1(1), 1–7. https://doi.org/10.22236/ardimas.v1i1.4467

Issue

Section

Articles