KAJIAN KEGRAMATIKALAN KALIMAT MAKALAH SEMINAR MAHASISWA SEMESTER VIII PBSI/ FKIP UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOKERTO 2011-2012
Keywords:
Kegramatikalan, Kalimat, dan Makalah SeminarAbstract
Tampak suatu gejala yang menyatakan bahwa para mahasiswa kurang begitu memperhatikan penggunaan kalimat secara benar dalam karya ilmiah, sehingga kalimat yang dihasilkan dalam karya tulisnya banyak yang tidak gramatikal. Permasalahan yang kemudian muncul adalah bagaimanakah kegramatikalan kalimat makalah seminarĀ mahasiswa semester VIII PBSI/ FKIP Universitas Muhammadiyah Purwokerto 2011-2112. Penelitian ini dilaksanakan di kalangan para mahasiswa semester VIII PBSI/ FKIP Universitas Muhammadiyah Purwokerto periode 2011-2012. Waktu pelaksanaan penelitian ini adalah dari November 2011 sampai dengan April 2012. Data pada penelitian ini adalah kalimat. Sumber datanya adalah makalah seminar mahasiswa sem VIII PBSI/ FKIP UM Purwokerto. Pengambilan data dilakukan dengan teknik penugasan dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan tenik content analysis. Populasi makalah berjumlah 134 makalah. Sampel penelitian diambil 10% dari 134 makalah yaitu 14 makalah (1192 kalimat). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kalimat yang telah gramatikal ada 706 kalimat (58,23%). Kalimat yang belum gramatikal ada 486 kalimat (40,77%). kalimat yang kurang tepat dalam menggunakan fungsi gramatikal secara eksplisit dan konsisten ada 250 buah (20,97%). Kalimat yang terpengaruh struktur kalimat bahasa lain ada 23 kalimat (1,93%). Kalimat yang kurang tepat dalam menggunakan kata tugas ada 112 kalimat (9,40%). Kalimat yang mengandung gaya pleonastis ada satu kalimat (0,08%). Kalimat yang kurang logis sistemnya ada 100 kalimat (8,39%).