Main Article Content
Abstract
Penelitian ini berisi teks tentang kerajaan Mesir Kuno pada dinasti awal, naskah ini menggunakan aksara Arab sebagai sarana perwujudan teks dan berbahasa Arab. Naskah Tarikh Mişr Qadimah penting dikaji dengan menggunakan kajian historiografi untuk mengungkapkan aspek kebenaran sejarah tentang sejarah raja-raja Mesir kuno.. Teks naskah Tarikh Mişr Qadimah disajikan dalam bentuk prosa yang bersisi tentang gambaran sejarah Mesir Kuno yang ditulis dalam bentuk cerita. Cakupan isinya meliputi masalah kisah raja-raja Mesir kuno, kebudayaan bangsa Mesir Kuno, gaya pemerintahan, keyakinan bangsa Mesir kuno, dan nabi yang hidup pada zaman Mesir kuno. Metode penelitian yang digunakan yaitu bentuk historiografi tradisional yang di dalamnya dimuat cerita mitos, genealogi/silsilah, dan peristiwa sejarah Mesir Kuno dengan pendekatan deskriptif analisis. Penetian ini akan menghasilkan sebuah alur sejarah sejarah tentang Mesir kuno yang mendekati dengan kebenaran.