Pengaruh Perbandingan Sosial dan Perfeksionisme Terhadap Body Dissatisfaction Mahasiswi Pengguna Instagram
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh perbandingan sosial (upward dan downward comparison) dan perfeksionisme (personal standard, concern over mistakes, parental expectations, parental criticism, doubting of actions dan organization) terhadap body dissatisfacton mahasiswi pengguna Instagram. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Body Dissatisfaction Scale (BDS), The Upward and Downward Appearance Comparison Scal (UDACS) dan Frost Multidimensional Perfectionism Scale (FMPS). Penelitian ini melibatkan 266 mahasiswi di Jabodetabek yang diambil dengan teknik non-probability sampling. CFA (Confirmatory Factor Analysis) digunakan untuk menguji validitas alat ukur dan analisis regresi berganda digunakan untuk menguji hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan secara bersama-sama variabel perbandingan sosial dan perfeksionisme terhadap body dissatisfaction mahasiswi pengguna instagram. Secara rinci, dimensi yang berpengaruh terhadap body dissatisfaction adalah upward dan downward comparison, parental expectations, doubting of actions dan organization.