https://journal.uhamka.ac.id/index.php/ate/issue/feed Akta Teknik Elektro 2023-08-02T13:05:26+07:00 Ir. Harry Ramza, MT, PhD hramza@uhamka.ac.id Open Journal Systems <p>Jurnal Akta Teknik Elektro merupakan&nbsp;jurnal ilmiah yang berkaitan dengan teknik elektro. Bidang yang berkaitan tersebut adalah Teknik Telekomunikasi, Teknik Tenaga Listrik, Teknik Kontrol dan Industri, Teknik Instrumentasi dan Elektronika serta Teknik Komputer. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun serta juga sebagai jurnal berwasit. Proses penerimaan naskah akan diedit sesuai dengan editor yang ditunjuk dan ditelaah sesuai dengan penelaah yang mempunyai latar belakang yang sama dengan artikel yang diterima.</p> <p>Jurnal Akta Teknik Elektro dikelola oleh ;<br><strong>Ketua Editor<br></strong>Emilia Roza (Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Jakarta, Indonesia)</p> <p><strong>Member of Editor<br></strong>1. Syah Alam (Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Trisakti, Jakarta, INDONESIA).<br>2. Roer Eka Pawinanto (Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Pendidikan Kejuruan, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, INDONESIA).<br>3. Faizar Abdurrahman (Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Malikussaleh, NANGGROE ACEH DARUSSALAM).<br>4. Mastang Tanra (Sekolah Tinggi Teknologi Muhammadiyah Cileungsi, Bogor, Indonesia).<br>5. Zulkifli Bin Musa (Jabatan Kejuruteraan Elektrik dan Elektronik , Fakulti Kejuruteraan, Universiti Malaysia Pahang, Pahang, MALAYSIA).<br>6. Nani Fadzlina Naim (Jabatan Kejuruteraan Elektrik dan Elektronik, Fakulti Kejuruteraan, Universiti Teknologi Mara, Shah Alam, Selangor, MALAYSIA).<br>7. Dwi Astuti Cahyasiwi (Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Jakarta, Indonesia).<br>8. Rosalina (Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Jakarta, Indonesia).<br>9. Nusriyati Mahmudah N (Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Jakarta, Indonesia).<br>10. Harry Ramza (Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Jakarta, Indonesia).</p> <p>Jurnal ini terdaftar pada Pusat Data Informasi Ilmiah - Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (PDII - LIPI) dengan,<br><strong>ISSN Online : 2798 - 477X<br></strong><strong><img src="/public/site/images/hramza/BARCODE_2798477X001.png"></strong></p> <p>Untuk pencatatan nomor diatas juga telah terindek secara otomatis oleh,<br><a title="google_scholar" href="https://scholar.google.co.id/"><img src="https://scholar.google.com/intl/en-US/scholar/images/1x/scholar_logo_30dp.png" alt="Google Scholar"><br></a></p> <p>didukung oleh :<br><a title="Kemenristekdikti" href="https://ristekdikti.go.id/"><img src="https://dikti.kemdikbud.go.id/wp-content/themes/dikti2020/img/logo_dikti.svg" width="45" height="45">&nbsp;</a><br>Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi<br>Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi<br>Republik Indonesia</p> <p><img src="https://assets.crossref.org/logo/crossref-logo-landscape-100.png" alt=""></p> https://journal.uhamka.ac.id/index.php/ate/article/view/12037 Implementasi Pengaturan Clock dan Scaling Governor Pada Central Processing Unit (CPU) ARM big.LITTLE 2023-07-04T18:38:57+07:00 Hafizh Adams hafizh@uhamka.ac.id Ahmad Syamsul Bahri syamsul0120@gmail.com Mohammad Mujirudin mujirudin@uhamka.ac.id Emilia Roza emilia_roza@uhamka.ac.id Harry Ramza hramza@uhamka.ac.id <p>CPU merupakan komponen penting dalam menangani kinerja dan efisiensi daya baterai pada <em>smartphone</em><em>.</em> Pada CPU dengan arsitektur ARM big.LITTLE terdapat sistem <em>scaling governor</em> untuk menentukan naik turun frekuensi CPU sesuai tuntutan beban kerja. Pengujian eksperimen terhadap pemilihan <em>scaling governor </em>yang tepat sesuai beban kerja dan pengaturan <em>clock</em> pada CPU ARM big.LITTLE ke frekuensi yang tetap, telah dilakukan sebagai langkah kusus dalam mengatasi permasalahan pengguna. Implementasi dilakukan pada Poco X3 dengan SoC Snapdragon 732G, <em>clock</em> CPU-nya berkisar 300-2300 MHz dan <em>scaling governor</em> bawaan <em>schedutil. </em>Interval <em>clock</em> yang dipilih yaitu atas 2300 MHz dengan <em>scaling peformance</em>, tengah 1324 MHz dengan <em>scaling userspace</em>, dan bawah 300 MHz dengan <em>scaling powersafe</em>. Hasil eksperimen dari rata-rata 20 kali percobaan menunjukan, semakin tinggi <em>clock </em>CPU maka kinerjanya juga akan meningkat, hal ini berbanding lurus dengan suhu, dan penggunaan daya baterai baik ketika <em>smartphone</em> dalam keadaan <em>iddle</em> tanpa beban maupun <em>full load</em> dengan beban.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-07-12T00:00:00+07:00 Hak Cipta (c) 2023 Akta Teknik Elektro https://journal.uhamka.ac.id/index.php/ate/article/view/12253 Implementasi Metode Background Subtraction Untuk Menghitung Objek Kendaraan dengan Video Berbasis OpenCV 2023-07-13T17:32:02+07:00 Figo Hafidz Melvandino figo.hafidz.fh5@gmail.com Ar'rafi Akram rafiakram54@gmail.com Wildan Yuda Bragaswara wildanyuda999@gmail.com Oktarina Heriyani oktarina@uhamka.ac.id <p><strong>Peningkatan jumlah kendaraan menimbulkan permasalahan baru seperti kekurangan lahan parkir, kemacetan, dan meningkatnya resiko kecelakaan.</strong> <strong><em>Background subtraction</em> merupakan metode yang dapat difungsikan untuk mendeteksi perbedaan dari objek kendaraan dengan video.</strong><strong> Pada metode ini terdapat Proses untuk mendapatkan citra foreground yaitu dengan membandingkan current frame dengan background model kemudian citra tersebut akan di thresholding Ada 3 tahapan dalam penerapan metode background subtraction yaitu Pre-processing, Background Modelling, dan Foreground Detection. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa metode background subtraction yang digunakan dalam pengujian ini berhasil mendeteksi objek gerak pada video kendaraan dengan tingkat kepresisian (precision) sebesar 75%, keakuratan (recall) sebesar 100%, dan tingkat akurasi sebesar 75%.</strong></p> 2023-07-13T00:00:00+07:00 Hak Cipta (c) 2023 Akta Teknik Elektro https://journal.uhamka.ac.id/index.php/ate/article/view/12411 Implementasi Detektor Suhu Menggunakan Sensor BMP280 pada Budidaya Tanaman Cabai 2023-08-02T13:05:26+07:00 Nisrina Febby Fakhirah nisrinafbby02@gmail.com Sofia Pinardi sofiapinardi@uhamka.co.id Rosalina Rosalina rosalina@uhamka.ac.id Mohammad Mujirudin mujirudin@uhamka.ac.id Kun Fayakun kun_fayakun@uhamka.ac.id <p>Untuk menghindari timbulnya berbagai masalah dalam budidaya tanaman cabai, perlu dilakukan usaha pemeliharaan secara baik dan benar. Observasi atau pengamatan merupakan salah satu dari 4 hal utama dalam pemeliharaan tanaman cabai. Upaya ini dilakukan untuk mencapai efektifitas dan hasil akhir yang maksimal. Sehingga, budidaya tanaman cabai dapat dilakukan secara berkelanjutan dan produknya aman untuk dikonsumsi. Salah satu parameter yang perlu diperhatikan dalam budidaya tanaman cabai adalah suhu udara. penelitian ini akan membahas tentang bagaimana cara merancang detektor suhu menggunakan sensor BMP280 serta implementasinya pada tanaman cabai di wilayah yang berbeda-beda. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan suhu udara di wilayah tertentu menggunakan detektor yang dirancang, kemudian membandingkannya dengan HTC-01. Apabila rancangan detektor ini sukses, maka penelitian selanjutnya akan diimplementasikan pada tanaman cabai di wilayah yang berbeda-beda. Penelitian ini menggunakan dua metode penelitian, yaitu metode observasi partisipan dan metode uji akurasi sensor. Berdasarkan data hasil pengukuran, daerah Pegunungan paling cocok untuk tanaman cabai karena memiliki suhu ±31°C dan telah diketahui bahwa Sensor BMP 280 memiliki akurasi &gt; 95% jika dibandingkan dengan HTC-01.</p> 2023-08-02T00:00:00+07:00 Hak Cipta (c) 2023 Akta Teknik Elektro https://journal.uhamka.ac.id/index.php/ate/article/view/12401 Pengukuran Efektivitas Masker Menggunakan Detektor Karbon Monoksida (CO) Berbasis Mikrokontroler pada Asap Rokok Konvensional dan Rokok Elektrik 2023-07-24T23:28:23+07:00 Safira Adinda Rachmadinasya Safiraadinda10@gmail.com Kun Fayakun kun_fayakun@uhamka.ac.id Emilia Roza emilia_roza@uhamka.ac.id <p><strong>Merokok adalah kebiasaan yang berbahaya bagi tubuh. Asap pada rokok mengandung karbon monoksida yang dapat menyebabkan penyakit jika terhirup oleh perokok aktif ataupun pasif. Salah satu upaya untuk meminimalisasi hal tersebut yaitu memakai masker sebagai pelindung mulut dan hidung. Penelitian ini dilakukan untuk mengukur transmitansi dan absorbansi karbon monoksida dari asap rokok konvensional dan rokok elektrik terhadap jenis masker yang beredar di pasaran dengan memanfaatkan sensor MQ-7 sebagai detektor karbon monoksida dan Arduino UNO yang dilengkapi dengan mikrokontroler ATmega328 sebagai modul utama. Berdasarkan hasil penelitian jenis masker yang memiliki kemampuan penyerapan atau absorbansi karbon monoksida dari asap rokok konvensional atau asap rokok elektrik yang baik adalah masker KN95 dengan rata-rata absorbansi sebesar 27.24%.</strong></p> 2023-08-07T00:00:00+07:00 Hak Cipta (c) 2023 Akta Teknik Elektro